Sisi News | Deliserdang: Sebanyak 146 orang pengungsi etnis Rohingya ditemukan terdampar di perairan Pantai labu Kabupaten Deliserdang Sumatera Utara, Kamis (24/10/2024).
Informasi yang dihimpun awak media dari warga di sekitar kantor camat menyebut, para pengungsi ditemukan masyarakat terdampar dengan menggunakan perahu di Pantai Dewi Indah.
“Kira-kira pukul 04.00 WIB lah orang itu terdampar,” kata Muis, warga Pantai labu.
Selanjutnya kata Muis, masyarakat langsung melaporkannya ke Pos Angkatan Laut (Pos AL) Pantai labu.
Para pengungsi tersebut kini diamankan di Aula Kantor Camat Pantai labu
Dari 146 orang pengungsi etnis Rohingya itu, 64 orang diantaranya laki-laki dewasa, 62 orang perempuan dan 20 orang anak-anak.
Hingga kini instansi terkait masih melakukan pendataan terhadap para pengungsi tersebut.
Komentar