Jalan Batu Jomba Tapsel Masih Rusak

Penulis: RestfulEditor: Christoper An

Sisi News | Sipirok : Jalan lintas nasional Batu Jomba Kecamatan Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) masih rusak berat dan kini kendaraan menuju Medan dilarang melintasi via Batu Jomba seiring perbaikan yang dilakukan.

Kini pengendara terpaksa mengalihkan perjalanan melalui jalan alternatif, seperti dari Sibolga- Medan atau Gunung Tua-Medan.

Namun masih ada kendaraan yang menerobos jalan rusak Batu Jomba melewati jalan yang rusak itu  hingga akhirnya terpaksa ditarik oleh warga maupun kendaraan yang siaga di lokasi, akibat tidak dapat melewati jalur yang rusak itu.

Warga disekitar lokasi Batu Jomba kini terus melakukan pengerjaan pengalihan jalan rusak secara swakelola, dengan memangkas sisi tebing yang berada di atas titik kerusakan badan Jalan Batu Jomba, yang nantinya akan digunakan untuk kendaraan bermuatan berat.

“Sedangkan jalan lama tetap akan digunakan khusus untuk kendaraan umum atau yang tidak bertonase tinggi maupun kendaraan pribadi. Pengerjaaannya juga dibantu satu perusahaan swasta,” Syafril Harahap, warga sekitar, Senin (1/10/2024).

Menurutnya langkah tersebut diambil untuk menghindari kemacetan maupun kesulitan pengendara saat melintasi lokasi tersebut.

Disebutkan sejumlah kendaraan dari arah Tarutung menuju Sipirok sudah dapat melewati tanjakan Jalan Batu Jomba yang terus menerus rusak karena amblas akibat patahan bumi atau patahan aktif Sesar Sumatera, namun tidak sedikit kendaraan yang terpaksa ditarik.

Komentar